You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Sudah Beri Toleransi APTB
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

DKI Sudah Beri Toleransi APTB

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, telah memberikan toleransi kepada operator Angkutan Perbatasan Terintegrasi Bus Transjakarta (APTB). Namun beberapa operator tidak mau mengikuti aturan yang dibuat. Mulai 1 Juni mendatang APTB dilarang masuk jalur bus Transjakarta.

Kami sudah toleransi. Kami pikir kalau dia mau perbaiki tidak apa-apa kami berikan waktu

"Kami sudah toleransi. Kami pikir kalau dia mau perbaiki tidak apa-apa kami berikan waktu," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (24/5).

Ia mentoleransi kepada APTB, karena bus Transjakarta juga belum cukup untuk mengangkut penumpang. Setelah bus Transjakarta terus bertambah, pihaknya menawarkan agar operator APTB gabung dengan Transjakarta.

Tak Gabung Transjakarta, APTB Harus Ditertibkan

"Nah waktu itu kan bus kami juga nggak cukup. Setelah bus kita cukup kamu ikutin aturan kami saja deh, tapi nggak mau juga. Kalau nggak mau ya kami potong," tandasnya.

Sebelumnya, Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) telah melarang APTB masuk hingga tengah kota sudah dilakukan sejak awal Maret lalu. Namun masih banyak bus APTB yang mengangut penumpang hingga tengah kota. Bahkan sebanyak 14 bus APTB telah dikandangkan karena melanggar aturan.

Mulai 1 Juni mendatang Dishubtrans melarang APTB untuk melintas di jalur bus Transakarta atau busway. Dishubtrans juga telah mengeluarkan surat edaran kepada semua operator APTB supaya mengurus izin ke Kementerian Perhubungan. Karena APTB merupakan angkutan lintas daerah.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4059 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3378 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2285 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1591 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1406 personBudhi Firmansyah Surapati